Pages

Tuesday, January 6, 2009

In House Training Basic Treasury


Bertempat di Hotel Vue Palace Bandung, pada hari Sabtu tanggal 8 September 2007 telah diselenggarakan In House Training Basic Treasury yang diikuti oleh seluruh karyawan/ti Frontliners, Marketing Funding, Supervisor Cabang, karyawan bagian Current Account & Deposits Section & Marketing Officer sebanyak 30 karyawan. Training ini diselenggarakan oleh Treasury & International Banking Group dan Human Resources Jakarta.

Training dibuka oleh Branch Manager Bandung Bpk. Endro Sumarso. Dalam pesannya beliau mengharapkan dengan adanya In House Training seperti ini khususnya mengenai Basic Treasury diharapkan seluruh karyawan/ti dapat memahami, mengerti dan menjalankan operasional dengan baik khususnya yang berhubungan dengan Treasury.

Pada sesi 1 yang berlangsung pukul 09.00 - 10.00 disampaikan oleh Bpk. Togi Sitindaon, VP selaku Treasury & International Banking Group Head dengan materi bahasan meliputi pengetahuan umum perdagangan dan investasi pada obligasi.

Di sesi 2 dari pukul 10.30 - 12.00 WIB disampaikan oleh Ibu Febby Andriyani, AVP dengan materi bahasan mengenai Money Market. Dijelaskan bahwa Money Market menjaga supaya likuiditas tetap terjaga, memaksimalkan peluang penempatan & meminimalkan biaya penjaminan. Peserta training juga banyak bertanya mengenai aturan Giro Wajib Minimum yang harus dipatuhi yang telah

ditetapkan oleh Bank Indonesia.Di sesi 3 dari pukul 13.30 - 15.00 WIB disampaikan oleh Bpk. Ahmad Abdul Qohar dengan materi bahasan mengenai Foreign Exchange.

Di sesi 4 dari pukul 15.30-17.00 WIB disampaikan oleh Ibu Anne Yoske dengan materi bahsan mengenai Treasury Branch Support. Dimana unit ini berfungsi untuk membantu kelancaran dan peningkatan volume transaksi jual beli valuta asing, memperluas dan mengoptimalkan kinerja Treasury Group dan kemampuan bersaing Bank Bumiputera dalam hal perdagangan valuta asing serta mengoptimalkan pendapatan atau keuntungan valuta asing di cabang-cabang. Training ditutup pada pukul 17.00 WIB.

4 comments:

  1. yeeeeey... geuning aya sadudulur.. saparakanca di dieu teh...

    ReplyDelete
  2. boleh tahu kontak hp-nya Togi Sitindaon... ? dulu teman satu kos di Jl Kenangan 484 B Grendeng Purwokerto. Trims bung ...

    ReplyDelete
  3. boleh tahu kontak hp-nya Togi Sitindaon... ? dulu teman satu kos di Jl Kenangan 484 B Grendeng Purwokerto. Trims bung ...

    ReplyDelete
  4. @ prayitno: maaf saya tdk ada no hp beliau

    ReplyDelete